Berikut ini 11 Bank yang Ramah dengan KPR

PengusahaKost.com – Berikut ini 11 Bank yang Ramah dengan KPR. Bagi anda pengusaha kost dan saat ini hendak membangun lagi rumah sebagai investasi, perlu tahu beberapa bank nasional yang memberikan bunga rendah bagi para nasabahnya. Berikut ini adalah ulasan lengkapnya.

Berikut ini 11 Bank yang Ramah dengan KPR

Pada senin (1/12) awal desember 2014 lalu, Bank Indonesia merilis apa yang dinamakan dengan data suku bunga dasar untuk kredit (SBDK). Di rilis tersebut, ada sebanyak 11 bank nasional yang siap memberikan bunga KPR dengan rate di bawah 10%.

Dari semua nama bank tersebut, sebenarnya masih sama saja dengan bank dengan bunga KPR murah pada bulan sebelumnya. Total dari semuanya, ada delapan bank yang merupakan bank pembangunan milik daerah (BPD).

Melihat data dari BI tersebut, kita dapat mengetahui bahwa pada bank milik pemerintah sampai saat ini belum juga mau menurunkan suku bunganya untuk KPR ke arah single-digit. Yakni di kisaran angka 10,25% – 11,50%.

Untuk selainnya, ada empat bank yang suku bunga untuk KPR berada di atas 15%. Keempatnya adalah Bank Yudha Bhakti (15,09%), Bank Himpunan Saudara 1906 (15,00%), Prima Master Bank (15,53%) dan Bank Kesawan (15,50%).

Mari simak bank pemberi KPR dengan rate murah hsampai dengan akhir bulan Oktober 2014 lalu :

  1. BPD Jawa Tengah (7,85%)
  2. BPD Sulawesi Tenggara (7,31%)
  3. BPD Yogyakarta (8,15%)
  4. BPD Jawa Timur (8,97%)
  5. BPD Nusa Tenggara Timur (8,61%)
  6. Standard Chartered Bank (9,11%)
  7. Bank BJB (9,63%)
  8. Bank Hana (9,50%)
  9. BPD Jambi (9,78%)
  10. BPD Kalteng (9,97%)
  11. Bank Woori Indonesia (9,88%)

Dari mana BI memperoleh informasi soal bunga kredit KPR ini? Informasi SBDK dari BI yang telah dipublikasikan itu, berdasarkan atas berbagai laporan dari berbagai bank kepada BI pada posisi akhir di bulan laporan.

Namun, anda jangan heran jika saja ada perbedaan dari apa yang disampaikan BI, dengan apa yang ada di berbagai bank di dekat tempat tinggal anda. Jangan kaget, ini terjadi karena memang posisi data yang digunakan adalah berbeda.

Nah, bagaimana setelah membaca artikel di atas? Semoga menjadikan anda para pengusaha kost jeli membaca peluang ini, untuk bisa mendukung kesuksesan bisnis kost anda di masa mendatang.

Bagi anda yang sedang mencari tempat sewa kost yang nyaman dan aman, bisa kontak kami di sewakost.com.