Manado Si Kota Eksotis

Pendahuluan

Manado adalah salah satu kota besar yang terletak di Indonesia bagian timur, kota ini merupakan gerbang Indonesia dari timur laut dan berbatasan dengan negara Filipina. Manado merupakan sebuah daerah yang sangat eksotis baik kondisi daerah maupun budayanya. Kota ini berpotensi menjadi salah satu urat nadi bisnis di timur Indonesia sehingga sedang masuk dalam wacana pembangunan untuk ditata menjadi sebuah kota yang lengkap untuk memenuhi semua kebutuhan semua warga di daerah timur.

Kota Manado sudah dikenal sejak jaman dahulu dan sudah terjadi interaksi pertukaran perdagangan dengan bangsa asing yang membutuhkan berbagai komoditi yang ada di sekitar wilayah Manado. Nama Manado berasal dari bahasa Minahasa yang berasal dari nama mana rou dan mana dou yang berarti yang jauh dan mulai di pergunakan sejak tahun 1623, menggantikan nama sebelumnya yakni Pogidon atau Wenang.

manado

Bisnis

Sektor ekonomi di kota Manado di dominasi oleh perdagangan, jasa dan wisata. Di daerah ini banyak ditemukan berbagai tujuan wisata yang menarik sehingga ikut menggerakan roda perekonomian di kota ini. Jasa perhotelan dan restores juga sangat menggeliat seiring dengan semakin banyaknya turis dari berbagai daerah yang datang ke kota ini.

Pendidikan

Di kota Manado cukup banyak di temukan berbagai pilihan universitas untuk menuntut ilmu warga Manado dan sekitarnya. Diantara sekian banyak tempat pendidikan di Manado tersebut adalah Universitas Nusantara Manado, Universitas Katolik De La Salle, Universitas Klabat, Universitas Pembangunan Indonesia, Universitas Sam Ratulangi, Universitas Negeri Manado, Universitas Teknologi Sulawesi Utara dan beberapa universitas dan perguruan tinggi lainnya.

Wisata

Manado adalah salah satu gudangnya tempat wisata menarik di Indonesia, di daerah ini banyak terdapat tujuan wisata yang menarik bagi wisatawan. Umumnya tempat wisata di Manado adalah tempat wisata Alam yang di dominasi oleh berbagai tujuan wisata baik taman laut, pulau maupun air terjun.
Objek wisata pertama yang menarik adalah taman laut Bunaken, taman laut Bunaken adalah sebuah objek wisata yang tidak hanya terkenal di Indonesia namun menjadi salah satu tujuan utama wisata bawah laut dunia, banyak wisata asing yang bilang bahwa taman laut Bunaken adalah salah satu taman laut yang terindah dengan berbagai keanekaragaman hayatinya.
Objek wisata lainnya adalah Manado Tua, Pulau Siladen, Pantai Malalayang, Air terjun Kima Atas, Gunung Tumpa dan berbagai tujuan wisata lainnya.

Tempat kost di Manado

Untuk mencari tempat kost di Manado cukuplah banyak dan mudah untuk di temui, tempat kost di Manado bisa ditemukan di daerah Malalayang, Kampung Kodok, Pusat Kota dan berbagai daerah do sudut kota Manado lainnya. Rate harga yang di tawarkan antara ratusan ribu hingga beberapa juta perbulannya. Seperti halnya pilihan tempat penginapan dan kost di tempat lain, kost di Manado juga terdiri dari berbagai pilihan tempat kost dengan berbagai fasilitas pendukungnya.